If You Think
kalau kau berpikir seperti ini:
Alangkah lama dan meletihkan
membesarkan pentil-pentilku
yang kelak ketika sempurna dalam
serat dan lezat
dikerat codot atau kanak yang
tak sekalipun ikut merawat
Maka kau boleh berpura lupa ingat
bahwa kau pernah mencintaiku
dan aku akan buru melepas
gapai pada tangkai
lerai menuju sulurmu yang pernah permai
dan kukembalikan segala getar
yang pernah kau hantar.
lalu kita akan sama lega
sebab tak ada lagi hutang yang mesti dihitung.
namun bila seperti ini yang kaupikir:
alangkah indah dan membahagiakan
setiap detik merambatkan munajat
demi matang sempurna buah kecilku
yang kelak tak bakal bisa kau putil
maka dengan segala kemesraan
kujulurkan cinta ke sulur-sulurmu,
cinta melalui tai codot yang mencucupku
tapi kau ikhlaskan,
cinta melalui taburan pupuk pekebun yang
bersama anak-anaknya banyak mencicipku
tapi kau relakan,
sebab dalam diriku tak akan padam
api cinta yang kau nyalakan
dan api itu
menyala pula dalam dada siapa-siapa
yang aku kenyangkan.
dan sepanjang kau tumbuh
cinta itu akan terus bertambah.
Alangkah lama dan meletihkan
membesarkan pentil-pentilku
yang kelak ketika sempurna dalam
serat dan lezat
dikerat codot atau kanak yang
tak sekalipun ikut merawat
Maka kau boleh berpura lupa ingat
bahwa kau pernah mencintaiku
dan aku akan buru melepas
gapai pada tangkai
lerai menuju sulurmu yang pernah permai
dan kukembalikan segala getar
yang pernah kau hantar.
lalu kita akan sama lega
sebab tak ada lagi hutang yang mesti dihitung.
namun bila seperti ini yang kaupikir:
alangkah indah dan membahagiakan
setiap detik merambatkan munajat
demi matang sempurna buah kecilku
yang kelak tak bakal bisa kau putil
maka dengan segala kemesraan
kujulurkan cinta ke sulur-sulurmu,
cinta melalui tai codot yang mencucupku
tapi kau ikhlaskan,
cinta melalui taburan pupuk pekebun yang
bersama anak-anaknya banyak mencicipku
tapi kau relakan,
sebab dalam diriku tak akan padam
api cinta yang kau nyalakan
dan api itu
menyala pula dalam dada siapa-siapa
yang aku kenyangkan.
dan sepanjang kau tumbuh
cinta itu akan terus bertambah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar